OPTIMALISASI MANUVER KAPAL KETIKA CUACA BURUK SAAT MELINTASI ALUR PELAYARAN SEMPIT (NARROW CHANNEL) SUNGAI BARITO DI SPB. LAIS

FIAGIV, FERDINAN SAPUTRA (2024) OPTIMALISASI MANUVER KAPAL KETIKA CUACA BURUK SAAT MELINTASI ALUR PELAYARAN SEMPIT (NARROW CHANNEL) SUNGAI BARITO DI SPB. LAIS. Diploma thesis, POLITEKNIK ILMU PELAYARAN SEMARANG.

[img] Pdf (572011127813N_SURAT PERNYATAAN TIDAK PUBLIKASI)
572011127813N_SURAT PERNYATAAN TIDAK PUBLIKASI.pdf

Download (358kB)
Official URL: https://library.pip-semarang.ac.id

Abstract

ABSTRAKSI Ferdinan Saputra, Fiagiv, 2024, NIT: 572011127813 N “Optimalisasi manuver kapal ketika cuaca buruk saat melintasi alur pelayaran sempit (Narrow Channel) Sungai Barito di SPB. LAIS”, Program Diploma IV, Program Studi Nautika, Politeknik Ilmu Pelayaran Semarang, Pembimbing I: Wahju Wibowo., S.Sos., M.Psi., M.Mar. Pembimbing II: Indah Nurhidayati., M.Si. Tujuan penelitian ini adalah untuk membahas pengoptimalan manuver kapal ketika cuaca buruk saat melintasi alur pelayaran sempit (narrow channel) Sungai Barito. Ketika melintasi alur sempit Sungai Barito khususnya saat cuaca buruk sering terjadi bahaya atau hal-hal yang tidak diinginkan seperti yang dialami peneliti ketika kapal akan berbelok melewati tikungan, karena mualim jaga lalai dalam memperhatikan arah dan kekuatan arus menyebabkan buritan kapal terbawa arus dan menyebabkan kapal melintang dan hampir menutup alur, hal ini diakibatkan kesalahan manuver oleh mualim jaga diatas kapal. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif kualitatif yang kemudian menghasilkan data langsung dari tempat penelitian serta berdasarkan fakta-fakta yang telah dialami oleh peneliti di atas kapal. Dalam hal ini mengumpulkan data berupa pendekatan terhadap obyek melalui observasi, wawancara langsung terhadap subjek penelitian dan studi pustaka serta dokumentasi. Berdasarkan hasil penelitian ini menghasilkan optimalisasi manuver kapal ketika cuaca buruk saat melintasi alur pelayaran sempit (narrow channel) Sungai Barito di SPB. LAIS. Penyebab utama sulitnya manuver kapal yaitu karena kesalahan manuver yang disebabkan oleh kelalaian saat manuver kapal oleh mualim jaga. Dari pembahasan masalah peneliti menyarankan kepada mualim jaga sebaiknya lebih teliti ketika dinas jaga dan menguasai manuver yang tepat saat akan melintasi Sungai Barito untuk menghindari bahaya navigasi sehingga pelayaran dapat berjalan dengan aman, efisien dan efektif.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Kata Kunci: Manuver, Alur Pelayaran Sempit, Sungai Barito, Cuaca Buruk
Subjects: Skripsi
Skripsi > Nautika
Divisions: Nautika
Depositing User: person person person
Date Deposited: 25 Oct 2024 07:12
Last Modified: 25 Oct 2024 07:12
URI: http://repository.pip-semarang.ac.id/id/eprint/6029

Actions (login required)

View Item View Item