Dampak Shifting Kapal Dalam Proses Bongkar Muat Kontainer Pada MV. Pekan Berau di Pelabuhan Tanjung Redeb Berau

NANDA, IDHAM CHALIK (2024) Dampak Shifting Kapal Dalam Proses Bongkar Muat Kontainer Pada MV. Pekan Berau di Pelabuhan Tanjung Redeb Berau. Diploma thesis, POLITEKNIK ILMU PELAYARAN SEMARANG.

[img] Pdf (561911127101N_PROSIDING_FULLTEXT)
561911127101N_PROSIDING_FULLTEXT.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (247kB) | Request a copy
Official URL: https://library.pip-semarang.ac.id

Abstract

Abstrak - Keterlambatan penyelesaian kegiatan bongkar muat barang merupakan salah satu permasalahan yang sering terjadi di pelabuhan Tanjung Redeb Berau yang berdampak pada proses bongkar muat. Di pelabuhan Tanjung Redeb Berau kapal perlu melakukan shifting untuk pelaksanaan proses bongkar muat kontainer. Penyebab pelaksanaan shifting kapal antara lain adalah keterbatasan alat-alat bongkar muat di pelabuhan Tanjung Redeb Berau, dan kapal tidak memiliki crane untuk bongkar muat kontainer. Oleh karena itu tujuan penulisan ini adalah untuk mengetahui penyebab terjadinya shifting kapal, untuk mengetahui dampak yang ditimbulkan setelah terjadi shifting kapal, dan untuk mengetahui upaya untuk mengatasi dampak shifting kapal dalam proses bongkar muat kontainer pada MV. Pekan Berau di pelabuhan Tanjung Redeb Berau. Metode penulisan yang diterapkan dalam penulisan ini bersifat deskriptif kualitatif. Sumber data utama berasal dari data primer dan data sekunder. Proses pengumpulan data melibatkan wawancara, observasi, dan dokumentasi. Adapun teknik analisis data melibatkan langkah-langkah seperti pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan atau verifikasi data. Metode triangulasi digunakan sebagai pendekatan tambahan untuk memastikan validitas dan keandalan hasil analisis. Hasil penulisan menunjukkan bahwa faktor yang menyebabkan terjadinya shifting kapal dalam proses bongkar muat kontainer yaitu tidak terdapat crane pada pelabuhan, penggunaan base crane untuk proses bongkar muat kontainer dan kapal tidak memiliki crane. Akibat hal itu upaya yang dilakukan adalah perusahaan harus memperhatikan kesiapan peralatan bongkar muat disetiap pelabuhan agar tidak berdampak negatif pada kegiatan proses bongkar muat kontainer. Karena kesiapan peralatan bongkar muat disuatu pelabuhan dapat menimbulkan dampak bagi pihak pelabuhan, pihak kapal, maupun perusahaan itu sendiri.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Kata Kunci : Shifting kapal, bongkar muat kontainer, metode kualitatif
Subjects: Prosiding
Prosiding > Nautika
Divisions: Nautika
Depositing User: person person person
Date Deposited: 01 Jul 2024 07:21
Last Modified: 01 Jul 2024 07:21
URI: http://repository.pip-semarang.ac.id/id/eprint/5686

Actions (login required)

View Item View Item