OPTIMALISASI TANK CLEANING DAN WALL WASH TEST GUNA EFISIENSI BONGKAR PALM OIL UNTUK PEMUATAN CHEMICAL DI MT. BAUHINIA

NOVA, EKA SAPUTRA (2024) OPTIMALISASI TANK CLEANING DAN WALL WASH TEST GUNA EFISIENSI BONGKAR PALM OIL UNTUK PEMUATAN CHEMICAL DI MT. BAUHINIA. Diploma thesis, Politeknik Ilmu Pelayaran Semarang.

[img] Pdf (561911127124N_SURAT PERNYATAAN TIDAK PUBLIKASI)
561911127124N_SURAT PERNYATAAN TIDAK PUBLIKASI.pdf

Download (251kB)
Official URL: https://library.pip-semarang.ac.id

Abstract

ABSTRAKSI Saputra, Nova Eka. 2024, NIT : 561911127124 “Optimalisasi Tank Cleaning dan Wall Wash Test guna Efisiensi Bongkar Palm Oil untuk Pemuatan Chemical di Kapal MT. BAUHINIA”. Skripsi Program Diploma IV, Program Studi Nautika, Politeknik Ilmu Pelayaran Semarang, Pembimbing I: Dr. Capt. Ilham Ashari, S.Si.T., M.M., M.Mar. Pembimbing II: Dr. Latifa Ika Sari, S.Psi., M.Pd. Tank cleaning adalah salah satu cara pembersihan tangki muatan yang dilakukan setelah muatan sebelumnya dibongkar karena akan memuat muatan yang berbeda dari sebelumnya. Pembersihan tangki tersebut memiliki banyak metode dalam penanganannya disetiap kargo yang berbeda dan material tank cleaning yang digunakan, namun beberapa kargo memerlukan wall wash test setelah tank cleaning sebelum pemuatannya. Wall wash test adalah pengujian dinding tangki dari kadar hidrokarbon dan klorida yang ada pada dinding tangka. Tujuan dari penanganan dalam bongkar dan muat dengan dilakukannya tank cleaning dan wall wash test adalah agar tidak terjadi kontaminasi pada muatan yang berbeda selanjutnya. Dalam penelitian ini peneliti menggunakan metode penelitian deskriptif kualitatif yang berlandaskan filsafat post-positivis yang digunakan untuk mempelajari kondisi objek alamiah. Dengan tempat penelitian dilaksanakan di MT. BAUHINIA sebagai objek penelitian serta sumber data penelitian dan informan dari kru kapal tersebut secara langsung. Peneliti melakukan Teknik pengumpulan data dengan observasi, wawancar, dan dokumentasi pada saat melaksanakan praktek laut tersebut. Peneliti menguji keabsahan data dengan melakukan triangulasi dengan 2 jenis triangulasi yaitu triangulasi sumber, dan triangulasi teknik. Penelitian ini menunjukan pelaksanaan, masalah, dan upaya dalam observasi yang dilakukan oeh peneliti. Dalam penelitian tersebut pelaksanaan tank cleaning dan wall wash test yang dilakukan ketika sebuah muatan akan berganti dari yang sebelumnya jenis muatan palm oil ke muatan chemical. Pada pelaksanaannya terdapat beberapa masalah yang ditemukan dalam kegiatan tersebut yang diidentifikasikan dapat menghambat tujuan yang diinginkan setelah dilakukannya tank cleaning dan wall wash test. Kemudian setelah diidentifikasi permasalahan dalam pelaksanaan tersebut ditemukan, dan dilakukan upaya optimalisasi untuk mencapai tujuan yang diinginkan dalam pelaksanaan tank cleaning dan wall wash test, sehingga dapat memberikan hasil yang efisien dalam kegiatan bongkar dan muat saat muatan berganti. Terkait dengan penelitian tersebut peneliti menyarankan komunikasi antara kru kapal dan perusahaan serta keamanan dan keselamatan kru kapal dapat ditingkatkan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Kata kunci : Optimalisasi, Tank Cleaning, Wall Wash Test, Efisiensi
Subjects: Skripsi
Skripsi > Nautika
Divisions: Nautika
Depositing User: person person person
Date Deposited: 06 May 2024 02:52
Last Modified: 06 May 2024 02:52
URI: http://repository.pip-semarang.ac.id/id/eprint/5582

Actions (login required)

View Item View Item