OPTIMALISASI PENERAPAN SISTEMKESELAMATAN KERJA DI KAMAR MESIN MV.MANALAGI ENZI

REVO, VIVALDI (2023) OPTIMALISASI PENERAPAN SISTEMKESELAMATAN KERJA DI KAMAR MESIN MV.MANALAGI ENZI. Diploma thesis, POLITEKNIK ILMU PELAYARAN SEMARANG.

[img] Pdf (551811226698T_SKRIPSI_FULLTEXT)
551811226698T_SKRIPSI_FULLTEXT.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB) | Request a copy
[img] Pdf (551811226698T_SKRIPSI_OPEN_ACCESS)
551811226698T_SKRIPSI_OPEN_ACCESS.pdf

Download (1MB)
[img] Pdf (551811226698T_SURAT PERNYATAAN PUBLIKASI)
551811226698T_SURAT PERNYATAAN PUBLIKASI.pdf

Download (263kB)
Official URL: https://library.pip-semarang.ac.id

Abstract

ABSTRAKSI Vivaldi Revo ,2023,NIT:551811226698 T “Optimalisasi Penerapan Sistem Keselamatan Kerja Di kamar mesin MV. MANALAGI ENZI”. Skripsi Program Diploma IV, Teknika, Politeknik Ilmu Pelayaran Semarang, Pembimbing I : Bapak Dr. A Agus Tjahjono,M.M.,M. Mar.E. Pembimbing II : Aryanti Fitrianingsih,S.T.,M.T Kemajuan teknologi diakhir abad ini sudah semakin meningkat. Banyak proses-proses baru dalam pekerjaan yang kita temui sebagai hasil kemajuan teknologi.Tapi kemajuan teknologi juga membawa akibat samping yang merugikan jika tidak ditangani dengan baik, yaitu dalam bentuk bahayabahaya baru yang muncul seperti kecelakaan kerja. Tidak hanya pekerjaan di darat, tapi kecelakaan kerja juga sering terjadi di atas kapal. Dalam pengoperasian kapal ditemukan banyak pekerjaan-pekerjaan baik yang ringan maupun yang berat yang mempunyai resiko tinggi terhadap keselamatan kru di kamar mesin. Kecelakaan tersebut berupa tertimpa benda jatuh, terkena / tersengat arus listrik, terjepit oleh benda, terjatuh / tergelincir dan sebagainya.Hal ini disebabkan oleh : 1) Faktor manusia, yang didalamnya terdapat rendahnya kedisiplinan, kurangnya pengalaman dan pemahaman crew dalam bekerja. 2) Faktor peralatan kerja yang tidak layak pakai. Kecelakaan-kecelakaan yang sering terjadi mengakibatkan banyak kerugian bagi semua pihak mulai dari crew itu sendiri sampai pada tingkat perusahaan. Bagi crew berupa penderitaan akibat kecelakaan tersebut seperti luka / memar, cacat dan bahkan dapat menyebabkan kematian. Bagi perusahaan dapat berupa kerugian yang bersifat ekonomis seperti biaya pengobatan dan perawatan, gaji yang dibayar selama crew tidak bekerja, terhentinya pekerjaan untuk beberapa saat, kerusakan pada peralatan kerja dan sebagainya. Kerugian-kerugian itu tidak akan terjadi apabila ada komitmen penuh dari tingkat pimpinan perusahaan sampai kesemua lapisan pelaksana, untuk mengembangkan penerapan prosedur keselamatan kerja yang dapat mengurangi terjadinya kecelakaan atau insiden yang merugikan dengan cara membentuk suatu sistem manajemen yang menangani masalah keselamatan kerja. Sistem manajemen yang dimaksud harus ditunjang oleh pelaksana (sumber daya manusia) yang berpengetahuan, memiliki keterampilan, serta sarana penunjang berupa peralatan keselamatan kerja yang baik, layak dan memadai. Dengan penerapan prosedur keselamatan yang baik dan tingkat keselamatan yang tinggi membawa iklim keamanan dan ketenangan kerja sehingga akan meningkatkan kelancaran pengoperasian kapal yang efektif dan efisien.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Kata kunci: Optimalisasi,Sistem,Keselamatan Kerja,Kamar Mesin,Mv Manalagi Enzi
Subjects: Skripsi
Skripsi > Teknika
Divisions: Teknika
Depositing User: person person person
Date Deposited: 21 Sep 2023 06:51
Last Modified: 21 Sep 2023 06:51
URI: http://repository.pip-semarang.ac.id/id/eprint/4928

Actions (login required)

View Item View Item