UPAYA MEMINIMALISIR TERJADINYA DEFISIENSI TERHADAP INSPEKSI PORT STATE CONTROL (PSC) OLEH AUSTRALIAN MARITIME SAFETY AUTHORITY (AMSA) TERHADAP KELAYAKAN KAPAL

RAEHAN, HIDAYATULLAH (2023) UPAYA MEMINIMALISIR TERJADINYA DEFISIENSI TERHADAP INSPEKSI PORT STATE CONTROL (PSC) OLEH AUSTRALIAN MARITIME SAFETY AUTHORITY (AMSA) TERHADAP KELAYAKAN KAPAL. Diploma thesis, POLITEKNIK ILMU PELAYARAN SEMARANG.

[img] Pdf (551811136778N_PROSIDING_FULLTEXT)
551811136778N_PROSIDING_FULLTEXT.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (536kB) | Request a copy
Official URL: https://library.pip-semarang.ac.id

Abstract

Abstraksi - Kesepakataan yang dibuat antara negara-negara Eropa pada tahun 1978 untuk memastikan bahwa kondisi kerja diatas kapal sesuai dengan standar International Labour Convention (ILO). Menyusul tenggelamnya kapal Amoco Cadiz di tahun tersebut, undang-undang baru disahkan untuk memastikan keselamatan pelaut dan untuk mencegah polusi. Port State Control Inspection bertujuan untuk memastikan bahwa kapal asing yang singgah di pelabuhan negara mematuhi semua peraturan internasional yang berlaku. Australian Maritime Safety Authority bertanggung jawab untuk memastikan kelayakan kapal asing dan memfasilitasi operasi penyelamatan di wilayah nasional dan zona ekonomi ekslusif (ZEE) Australia. MV. Pan Mutiara mempersiapkan berbagai macam hal ketika adanya inspeksi kelayakan kapal oleh PSCO dari pihak AMSA yang akan dilakukan ketika kapal tiba di pelabuhan Hay Point, Australia. Metode penelitian yang digunakan oleh peneliti dalam penyampaian masalah dengan metode deksriptif kualitatif merupakan sebuah metode penelitian yang memanfaat data kualitatif dan dijabarkan secara deskriptif. Jenis peneliian deskriptif kualitatif digunakan untuk menganalisa kejadian dan fenomena ketika peneliti melakukan praktik laut di atas kapal MV. Pan Mutiara. Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan peneliti di kapal MV. Pan Mutiara pada tanggal pada 28 November 2020 sampai dengan 15 Oktober 2021, dapat disimpulkan bahwa upaya yang dilakukan crew dalam menghadapi inspeksi oleh AMSA yaitu dengan memeriksan dan melakukan maintenance terhadap peralatan diatas kapal, dengan melakukan pemeriksaan tersebut guna mencegah terjadinya defisiensi terhadap pemeriksaan kelayakan kapal oleh inspektor AMSA. Dalam melakukan perawatan diatas kapal dibutuhkan ketelitian pada saat memeriksa peralatan tersebut guna mencegah defisiensi. Memberikan edukasi dan pengarahan terhadap crew untuk mempersiapkan serta menjelaskan tugas-tugas crew ketika adanya inspeksi oleh AMSA.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Kata kunci: Inspeksi dan Defisiensi, AMSA
Subjects: Prosiding > Nautika
Divisions: Nautika
Depositing User: person person person
Date Deposited: 16 Mar 2023 07:32
Last Modified: 16 Mar 2023 07:32
URI: http://repository.pip-semarang.ac.id/id/eprint/4627

Actions (login required)

View Item View Item