Analisis naiknya temperatur air pendingin pada mesin induk di MV.Armada Papua

FACHRY, ANTAR SAIF (2018) Analisis naiknya temperatur air pendingin pada mesin induk di MV.Armada Papua. Diploma thesis, POLITEKNIK ILMU PELAYARAN SEMARANG.

[img] Text (PROSIDING)
PROSIDING PDF.PDF
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy
Official URL: http://www.library.pip-semarang.ac.id

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui penyebab kerusakan pada sistem pendingin mesin induk karena kurangnya perawatan dengan metode (SWOT) Strengths, Weakness, Opportunities, dan Threats di KM. Armada Papua. Mesin induk merupakan suatu pesawat yang memiliki peranan yang sangat penting di atas kapal untuk menunjang pengoperasian kapal, sehingga kapal dapat beroperasi dengan baik. Dalam mendukung kinerja mesin induk, terdapat beberapa sistem didalamnya dan salah satu diantaranya adalah sistem pendingin air tawar. Dengan menggunakan metode Strengths, Weakness, Opportunities, dan Threats untuk mencari faktor-faktor apa saja yang menyebabkan kerusakan pada sistem pendingin mesin induk karena kurangnya perwatan dan upaya yang dilakukan agar kerja di mesin induk menjadi optimal. Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan di MV. Armada Papua dengan menggunakan metode Strengths, Weakness, Opportunities, dan Threats ditemukan penyebab ketidaknormalan temperatur mesin induk adalah banyaknya kotoran pada komponen, naiknya tekanan pompa, pendinginan tidak optimal. Faktor-faktor tersebut merupakan intermediate event. Hasil penelitian kerusakan pada komponen sistem pendingin mesin induk karena kurangnya perawatan dengan metode, Strengths, Weakness, Opportunities, dan Threats, penyusun dapat menyimpulkan faktor-faktor yang diperoleh dari penelitian ini menunjukkan bahwa banyaknya kotoran yang terbawa oleh air laut pada Fresh Water Cooler, sehingga penyerapan panas menjadi berkurang, ditambah lagi kapasitas air pendingin yang berkurang, yang mengakibatkan proses penyerapan panas tidak maksimal. Kata kunci: Sistem pendingin mesin induk, pompa air pendingin, fresh water cooler, (SWOT)

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Sistem pendingin mesin induk, pompa air pendingin, fresh water cooler, (SWOT)
Subjects: Prosiding
Prosiding > Teknika
Divisions: Teknika
Depositing User: Mr Agus Wahyudi
Date Deposited: 15 Feb 2019 03:32
Last Modified: 15 Feb 2019 06:48
URI: http://repository.pip-semarang.ac.id/id/eprint/1357

Actions (login required)

View Item View Item