PENGARUH MENINGKATNYA CARBON PADA SCAVENGE AIR MAIN ENGINE TERHADAP PROSES PEMBILASAN DI MV. ORIENTAL EMERALD

AEGIS, NUR (2022) PENGARUH MENINGKATNYA CARBON PADA SCAVENGE AIR MAIN ENGINE TERHADAP PROSES PEMBILASAN DI MV. ORIENTAL EMERALD. Diploma thesis, POLITEKNIK ILMU PELAYARAN SEMARANG.

[img] Pdf (551811226694T_SKRIPSI_FULLTEXT)
551811226694T_SKRIPSI_FULLTEXT.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB) | Request a copy
[img] Pdf (551811226694T_SKRIPSI_OPEN_ACCESS)
551811226694T_SKRIPSI_OPEN_ACCESS.pdf

Download (2MB)
[img] Pdf (551811226694T_SURAT PERNYATAAN PUBLIKASI KARYA ILMIAH)
551811226694T_SURAT PERNYATAAN PUBLIKASI KARYA ILMIAH.pdf

Download (68kB)
Official URL: https://library.pip-semarang.ac.id

Abstract

ABSTRAKSI Nur Aegis, 2022, NIT: 551811226694 T, “Pengaruh Meningkatnya Carbon Pada Scavenge Air Main Engine di MV. Oriental Emerald”, skripsi Program Studi Teknika, Program Diploma IV, Politeknik Ilmu Pelayaran Semarang, Pembimbing I: H. Rahyono SP.1,MM,M.Mar.E Pembimbing II: Fatimah S.Pd.,M.Pd. Meningkatnya carbon pada scavenge air merupakan suatu endapan yang diakibatkan lolosnya kompresi karena ausnya cylinder liner, kotornya intercooler dan pelumasan yang berlebihan pada cylinder oil apparat. Meningkatnya carbon dapat mengganggu proses pembilasan pada main engine yang akan berakibat tidak sempurnanya pembakaran yang mengakibatkan terhambatnya operasional kapal karena main engine tidak dapat bekerja dengan maksimal. Metode penelitian yang penulis gunakan adalah metode SHEL yaitu Software, Hardware, Environment, Liveware. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui observasi, wawancara dan studi pustaka secara langsung terhadap subyek yang berhubungan dengan faktor-faktor, dampak, dan upaya mengenai meningkatnya carbon pada scavenge air main engine terhadap proses pembilasan. Penyebab meningkatnya carbon pada scavenge air main engine terhadap proses pembilasan di MV. Oriental Emerald yaitu tidak dilakukanya PMS diatas kapal, tingkat keausan tinggi pada cylinder liner, kualitas bahan bakar yang jelek, kotornya kisi udara dan filter pada intercooler, pelumasan yang berlebihan. Dampak yang terjadi ketika ada peningkatan carbon pada scavenge air main engine adalah terjadi kebakaran didalam scavenge air, daya kerja yang dihasilkan main engine menurun, terganggunya sistem pembilasan di scavenge air. Adapun upaya untuk mengatasi meningkatnya carbon pada scavenge air main engine adalah dengan melakukan perawatan, perbaikan, pembersihan dan pergantian suku cadang (spare part) pada bagian yang mengalami masalah sesuai dengan Plan Maintenance System.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Kata kunci: scavenge air, SHEL, Main Engine.
Subjects: Skripsi > Teknika
Divisions: Teknika
Depositing User: person person person
Date Deposited: 26 Sep 2022 08:18
Last Modified: 26 Sep 2022 08:18
URI: http://repository.pip-semarang.ac.id/id/eprint/4162

Actions (login required)

View Item View Item