ERDIFYAN, ATFONADHUHA REGIATAMA (2024) PELAYANAN JASA KEAGENAN PADA KEGIATAN BONGKAR MUAT DI PT JANGKAR BAHUREKSO BERIBADAT CABANG BANTEN. Diploma thesis, POLITEKNIK ILMU PELAYARAN SEMARANG.
Pdf (572011327522K_SURAT PERNYATAAN TIDAK PUBLIKASI)
572011327522K_SURAT PERNYATAAN TIDAK PUBLIKASI.pdf Download (266kB) |
Abstract
ABSTRAKSI Atfo Erdifyan. 2024. “ Pelayanan Jasa Keagenan Pada Kegiatan Bongkar Muat Di PT. Jangkar Bahurekso Beribadat di Cabang Banten”. Skripsi. Program Diploma IV, Program Studi Tata Laksana Angkutan Laut dan Kepelabuhanan, Politeknik Ilmu Pelayaran Semarang, Pembimbing I: Dr. Andi Prasetiawan, S.ST, M.M, Pembimbing II:Dr. Capt.Achmad Ndori.,S.SST.,M.M,Mar PT Jangkar Bahurekso Beribadat merupakan perusahaan yang menyediakan pelayanan jasa keagenan. Proses pelayanan jasa keagenan pada kegiatan bongkar muat di PT Jangkar Bahurekso Beribadat berjalan tidak optimal yang terjadi karena keterlambatan kepengurusan dokumen bongkar muat yang disebabkan oleh kemacetan crane perusahaan bongkar muat yang juga menyebabkan terlambatnya proses administrasi pada dokumen bongkar muat. Penilitian ini bertujuan untuk mengetahui peran keagenan dalam mendukung kegiatan bongkar muat di PT Jangkar Bahurekso Beribadat Cabang Banten serta untuk mengetahui faktor yang menghambat kegiatan pelayanan jasa keagenan pada kegiatan bongkar muat.di PT Jangkar Bahurekso Beribadat Cabang Banten Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif deskriptif. Data diperoleh dari observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan teknik SWOT analysis serta reduksi data, penyajian data dan kesimpulan. Pengujian keabsahan data dengan triangulasi sumber. Hasil penelitian ini menyatakan bahwa PT. Jangkar Bahurekso Beribadat berada di kuadran I analisis SWOT, menunjukkan strategi agresif. Artinya, keagenan mempunyai peran penting dalam koordinasi komunikasi dalam pelayan jasa keagenan dan faktor penghambat pelayanan jasa keagenan pada kegiatan bongkar muat di PT Jangkar Bahurekso Beribadat disebabkan oleh faktor manusia yaitu kemampuan tenaga ahli yang tidak professional dan juga pada pihak internal keagenan, serta faktor eksternal pada pihak PBM dan Supervisor bongkar muat kurang koordinasi dan pada crane bongkar muat kurang perawatan.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Kata Kunci : Pelayanan, Jasa Keagenan, Bongkar muat |
Subjects: | Skripsi Skripsi > TALK |
Divisions: | TALK |
Depositing User: | person person person |
Date Deposited: | 28 Oct 2024 06:39 |
Last Modified: | 28 Oct 2024 06:39 |
URI: | http://repository.pip-semarang.ac.id/id/eprint/6057 |
Actions (login required)
View Item |