PENGARUH KETERAMPILAN ANAK BUAH KAPAL DALAM PENGGUNAAN ALAT PEMADAM DI MT.GEDE

RAHMAT, ALPHARESSI (2023) PENGARUH KETERAMPILAN ANAK BUAH KAPAL DALAM PENGGUNAAN ALAT PEMADAM DI MT.GEDE. Diploma thesis, POLITEKNIK ILMU PELAYARAN SEMARANG.

[img] Pdf (551811136800N_SKRIPSI_FULLTEXT)
551811136800N_SKRIPSI_FULLTEXT.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB) | Request a copy
[img] Pdf (551811136800N_SKRIPSI_OPEN_ ACCESS)
551811136800N_SKRIPSI_OPEN_ ACCESS.pdf

Download (1MB)
[img] Pdf (551811136800N_SURAT PERNYATAAN PUBLIKASI)
551811136800N_SURAT PERNYATAAN PUBLIKASI.pdf

Download (19kB)
Official URL: https://library.pip-semarang.ac.id

Abstract

ABSTRAKSI Rahmat Alpharessi,2023,NIT: 551811136800 Nautika, “Pengaruh Keterampilan Anak Buah Kapal Dalam Penggunaan Alat Pemadam Di MT.Gede”.Program Diploma IV, Program studi Nautika, Politeknik Ilmu Pelayaran Semarang, Pembimbing I: Capt. Ilham Ashari, S.Si.T,M.M,M.Mar Pembimbing II: Arya Widiatmaja,S.ST.,M.Si Alat pemadam kebakaran diatas kapal keberadaanya sangat penting, maka dari itu tiap kapal perlu disempurnakan dengan peralatan pemadam kebakaran sesuai Safety of life at sea (SOLAS) 1974 chapter 11-2 dan amandemen-amandemenya. Untuk menjamin keselamatan kapal, diperlukannya pelaksanaan latihan kebakaran untuk kru di atas kapal dengan dilakukannya penanganan serta pemeliharaan peralatan pemadam kebakaran diatas kapal secara berkala dan teratur. Perhatian dan pengawasan yang lebih baik dari seluruh kru kapal dan khususnya oleh perwira yang berkewajiban atas perlengkapan keselamatan dan kebakaran diatas kapal. Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif kualitatif. Data penelitian merupakan data primer yang didapat dari observasi secara langsung dengan Perwira kapal dan data sekunder yang didapat dari dokumen yang yang ada di kapal dan dokumen lainnya. Data kemudian di analisis dengan reduksi data, penyajian data selanjutnya ditarik kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa menurunnya efektifitas latihan dalam penerapan alat pemadam dikarenakan kurangnya peranan perwira dalam melaksanakan kegiatan latihan keselamatan atau kebakaran, kurangnya motivasi yang kurang maksimal dari perwira kapal terhadap awak kapal, dan kurang disiplinnya perwira maupun anak buah kapal dalam menjalankan prosedur dan program latihan yang telah ditentukan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Kata kunci : Keterampilan, Alat Pemadam
Subjects: Skripsi
Skripsi > Nautika
Divisions: Nautika
Depositing User: person person person
Date Deposited: 26 Oct 2023 08:30
Last Modified: 26 Oct 2023 08:30
URI: http://repository.pip-semarang.ac.id/id/eprint/5382

Actions (login required)

View Item View Item