IDENTIFIKASI PENYEBAB MENURUNNYA KINERJA SOGAV PADA DFDE LNG/C TANGGUH PALUNG

MOCHRIZAL, APRILIANTO (2022) IDENTIFIKASI PENYEBAB MENURUNNYA KINERJA SOGAV PADA DFDE LNG/C TANGGUH PALUNG. Diploma thesis, POLITEKNIK ILMU PELAYARAN SEMARANG.

[img] Pdf (551811236913T_PROSIDING_FULLTEXT)
551811236913T_PROSIDING_FULLTEXT.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB) | Request a copy
Official URL: https://library.pip-semarang.ac.id

Abstract

Abstrak- Dual fuel diesel engine generator adalah mesin diesel 4 tak yang terdiri dari dua bagian utama yaitu motor diesel dan alternator yang bekerja dengan gas alam LNG sebagai bahan bakar utama dan minyak diesel sebagai cadangan. Mesin ini dapat menggunakan dua bahan bakar yaitu MGO dan gas. Adanya gangguan pada sistem bahan bakar gas yaitu terjadinya fuel gas trip. Tujuan penelitian ini bagaimana cara mengatasi tidak dapat beralihnya mode pada DFDE di LNG/C Tangguh Palung dari mode MGO menjadi mode gas. Metode penelitian yang digunakan oleh penulis dalam penyampaian masalah adalah dengan gabungan metode Fishbone dan metode SHEL (Softwere, Hardwere, Environment, Livewere) untuk mengidentifikasi masalah yang diteliti tentang kinerja SOGAV pada mesin DFDE. Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan penulis menggunakan metode penelitian deskriptif kualitatif dengan teknik analisis data gabungan Fishbone dan SHEL sehingga diperoleh faktor penyebab yaitu : Pelaksanaan kegiatan perawatan tidak sesuai dengan data perawatan dan perbaikan, terjadi error pada system WECS (Wartsila electronic control system), rusaknya bagian moving matering plate pada SOGAV, kotornya filter pada SOGAV, kondisi suhu gas yang berubah-ubah, kondisi gas yang masih mengandung air, kurang telitinya masinis memperhatikan jam kerja dari SOGAV. Dampak yang terjadi adalah sebagai berikut : Kerusakan pada bagian SOGAV, Munculnya alarm pada DFDE, Moving matering plate tidak bekerja dengan baik dan terjadi kebocoran gas, Tidak bisa berganti mode MGO ke mode gas karena aliran gas terhambat, Mempengaruhi pengabutan, Timbulnya korosi pada bagian SOGAV, Pelaksanaan perawatan dan perbaikan SOGAV melebihi jam kerja yang ditentukan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Kata kunci: SOGAV,mesin DFDE,LNG Carrier
Subjects: Prosiding
Prosiding > Teknika
Divisions: Teknika
Depositing User: Admin Admin Admin
Date Deposited: 30 Mar 2023 06:46
Last Modified: 30 Mar 2023 06:46
URI: http://repository.pip-semarang.ac.id/id/eprint/4718

Actions (login required)

View Item View Item