UPAYA MENGATASI KETERLAMBATAN PROSES BONGKAR MUAT PETI KEMAS PADA MV. IFAMA MAS

LELIANA, FLORANTINA (2023) UPAYA MENGATASI KETERLAMBATAN PROSES BONGKAR MUAT PETI KEMAS PADA MV. IFAMA MAS. Diploma thesis, POLITEKNIK ILMU PELAYARAN SEMARANG.

[img] Pdf (551811126577N_PROSIDING_FULLTEXT)
551811126577N_PROSIDING_FULLTEXT.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (718kB) | Request a copy
Official URL: https://library.pip-semarang.ac.id

Abstract

Abstraksi - Keterlambatan proses bongkar muat peti kemas bergantung pada sejumlah faktor. Ditemukan dalam pelaksanaan bongkar muat ada penambahan muatan tidak terduga. Pemasangan pengaman peti kemas banyak yang tidak sesuai, crane operator kurang memperhatikan atau kurang hati–hati saat bongkar muat peti kemas. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui apa saja faktor yang menyebabkan tidak lancarnya proses bongkar muat peti kemas serta upaya mengatasi keterlambatan proses bongkar muat peti kemas pada MV. Ifama Mas di pelabuhan. Metode digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif deskriptif. Peneliti menggunakan metode wawancara, observasi, dokumentasi. Mualim I, Mualim III dan Bosun dilibatkan didalam wawancara untuk mendapatkan informasi terkait permasalahan yang diteliti. Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan masalah faktor yang menyebabkan tidak lancarnya proses bongkar muat peti kemas adalah bay plan sering mengalami perubahan dimana sering terjadinya penambahan peti kemas yang tidak terduga dan kurangnya koordinasi antara pihak pelabuhan dan pihak kapal. Faktor-faktor lain yang menyebabkan tidak lancarnya proses bongkar muat peti kemas adalah Sumber Daya Manusia (SDM) kurang terampil. Upaya mengatasi keterlambatan bongkar muat peti kemas adalah melakukan perencanaan dan persiapan bongkar muat yang baik agar proses bongkar muat peti kemas berjalan dengan lancar, melakukan pengawasan dari pihak kapal kepada orang-orang yang bekerja di atas kapal.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Kata Kunci: keterlambatan, bongkar muat, peti kemas, kapal
Subjects: Prosiding > Nautika
Divisions: Nautika
Depositing User: person person person
Date Deposited: 16 Mar 2023 04:11
Last Modified: 16 Mar 2023 04:11
URI: http://repository.pip-semarang.ac.id/id/eprint/4612

Actions (login required)

View Item View Item