“EVALUASI RENDAHNYA UTILITAS KAPAL PANDU YANG BEROPERASI DI PT. PELINDO III (PERSERO) SEMARANG”

VANNIA, AYU PURNAMASARI (2022) “EVALUASI RENDAHNYA UTILITAS KAPAL PANDU YANG BEROPERASI DI PT. PELINDO III (PERSERO) SEMARANG”. Diploma thesis, POLITEKNIK ILMU PELAYARAN SEMARANG.

[img] Pdf (551811337002K_SKRIPSI_FULLTEXT)
551811337002K_SKRIPSI_FULLTEXT.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB) | Request a copy
[img] Pdf (551811337002K_SKRIPSI_OPEN_ACCESS)
551811337002K_SKRIPSI_OPEN_ACCESS.pdf

Download (1MB)
[img] Pdf (551811337002K_SURAT PERNYATAAN PUBLIKASI)
551811337002K_SURAT PERNYATAAN PUBLIKASI.pdf

Download (368kB)
Official URL: https://library.pip-semarang.ac.id

Abstract

ABSTRAK Vannia Ayu Purnamasari, 2022. “Evaluasi rendahnya utilitas kapal pandu yang beroperasi di PT. Pelindo III (Persero) Semarang”. Skripsi. Program Diploma IV, Program Studi Tata Laksana Angkutan Laut dan kepelabuhan, Politeknik Ilmu Pelayaran Semarang, Pembimbing I: Dr. Nur Rohmah, S.E., M.M, Pembimbing II: Kristin Anita Indriyani, S.ST, MM. Pemanduan yaitu kegiatan dengan fungsi sebagai kenavigasian dalam keselamatan pelayaran kapal yang disebabkan oleh ciri khas atau keadaan lingkungan yang dimiliki oleh setiap pelabuhan. Pemanduan sendiri merupakan kegiatan pandu yang berfungsi untuk membantu, memberikan saran serta informasi kepada nakhoda tentang kondisi suatu pelabuhan, perairan, dan alur pelayaran setempat yang penting agar navigasi pelayaran dapat dilaksanakan dengan tertib dan lancar demi keselamatan kapal-kapal yang akan sandar di dermaga tersebut. Pemanduan dilakukan oleh perusahaan khusus yang bergerak di bidang jasa pandu yang ditetapkan oleh Direktorat Jendral Perhubungan Laut yang memenuhi syarat sarana prasarana, awak kapal dan kewajiban lainnya. Kegiatan pemanduan harus memiliki sarana kapal pandu, kapal tunda, kapal kupil, dan stasiun pandu. Dalam penulisan skripsi ini peneliti menggunakan metode kualitatf deskriptif dimana menjelaskan secara detail dan sesuai fakta tentang faktor yang menyebabkan rendahnya utilitas kapal pandu yang beroperasi di Kawasan Tanjung Emas Semarang dengan menggunakan tiga metode yaitu wawancara, observasi dan dokumentasi. . Hasil penelitian yang dilakukan peneliti menghasilkan beberapa kesimpulan yaitu faktor yang menyebabkan rendahya utilitas kapal pandu karena banyaknya kerusakan mesin kapal yang sering terjadi, rendahnya nilai produksi kapal yang masuk di Kawasan Tanjung Emas Semarang, serta faktor cuaca yang terkadang buruk. Dan terdapat kesimpulan untuk cara menanggulanginya atau meningkatkan utilitas yaitu dengan melakukan pengecekan secara berkala terhadap keadaan kapal-kapal pandu, dan mengganti moda transportasi baru. Dengan begitu utilitas kapal pandu akan terjaga dengan baik dan tidak akan merugikan perusahaan secara besar.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Kata Kunci: utilitas, pemanduan, kualitatif.
Subjects: Skripsi > TALK
Divisions: TALK
Depositing User: person person person
Date Deposited: 26 Oct 2022 07:19
Last Modified: 26 Oct 2022 07:19
URI: http://repository.pip-semarang.ac.id/id/eprint/4515

Actions (login required)

View Item View Item