Tercampurnya cascade tank dengan air laut pada sistem Auxiliary boiler di MT. Mabrouk

BAVARIAN, MUHAMMAD SETYADI (2022) Tercampurnya cascade tank dengan air laut pada sistem Auxiliary boiler di MT. Mabrouk. Diploma thesis, POLITEKNIK ILMU PELAYARAN SEMARANG.

[img] Pdf (551811216613T_PROSIDING_FULLTEXT)
551811216613T_PROSIDING_FULLTEXT.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (271kB) | Request a copy
Official URL: https://library.pip-semarang.ac.id

Abstract

Abstrak Atmospheric condenser merupakan salah satu jenis alat permesinan bantu yang berada diatas kapal yang berfungsi untuk mengubah suatu zat berupa uap air menjadi air dengan media air laut sebagai pendingin, dan casecade tank adalah salah satu jenis tangki penamungan air hasil dari kondensasi uap yang berubah menjadi air. Keduanya merupakan permesinan bantu yang berfungsi penting dalam proses permesinan yang berhubungan dengan uap panas yang berada diatas kapal. Peneliti menggunakan metode deskriptif kualitatif, triangulasi hasil observasi, wawancara dan studi pustaka. Digunakan teknik analisis data SHEL dan USG, peneliti mengidentifikasi faktor penyebab, dampak dan upaya yang dilakukan terkait penyebab cascade tank tercampur dengan air laut pada sistem auxiliary boiler. Berdasarkan hasil penelitian selama praktek layar di MT. MABROUK pada kondensor ditemukan masalah dalam sistem kerjanya mulai dari dalam kondensor yang terdapat ada sumbatan karena kurang perawatannya filter atau strainer pada sea chest serta adanya kerusakan akibat korosi yang terjadi tube atmospheric condenser. Untuk mengatasi permasalahan tersebut maka masinis empat atau masinis yang bertanggung jawab terhadap seluruh sistem yang berkaitan langsung dengan steam harus lebih aktif melaksanakan perawatan permesinan sesuai dengan PMS (Planned Maintenance System), menjalin komunikasi yang baik dengan perusahaan mengenai ketersedian suku cadang yang ada pada kapal.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Kata kunci: Analisis, Air Laut, cascade tank, auxiliary boiler
Subjects: Prosiding > Teknika
Divisions: Teknika
Depositing User: person person person
Date Deposited: 12 Oct 2022 03:27
Last Modified: 12 Oct 2022 03:27
URI: http://repository.pip-semarang.ac.id/id/eprint/4432

Actions (login required)

View Item View Item