STANDAR KINERJA LAYANAN PEMANDUAN DI JETTY PT. SIAM MASPION TERMINAL

MUH, RASYID RIDHO HARLIMAN (2022) STANDAR KINERJA LAYANAN PEMANDUAN DI JETTY PT. SIAM MASPION TERMINAL. Diploma thesis, POLITEKNIK ILMU PELAYARAN SEMARANG.

[img] Pdf (551811337020K_SKRIPSI_FULLTEXT)
551811337020K_SKRIPSI_FULLTEXT.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB) | Request a copy
[img] Pdf (551811337020K_SKRIPSI_OPEN_ACCESS)
551811337020K_SKRIPSI_OPEN_ACCESS.pdf

Download (1MB)
[img] Pdf (551811337020K_SURAT PERNYATAAN PUBLIKASI)
551811337020K_SURAT PERNYATAAN PUBLIKASI.pdf

Download (442kB)
Official URL: https://library.pip-semarang.ac.id

Abstract

ABSTRAKSI Ridho Harliman, Muh. Rasyid, NIT. 551811337020 K, 2022, “Standar Kinerja Layanan Pemanduan di Jetty PT. Siam Maspion Terminal”, Skripsi, Program Diploma IV, Program Studi Tata Laksana Angkutan Laut dan Kepelabuhan, Politeknik Ilmu Pelayaran Semarang, Pembimbing I: Okvita Wahyuni, S.ST., M.M., Pembimbing II: Capt. Firdaus Sitepu, S.ST.,M.Si, M.Mar. Pemanduan merupakan salah satu pelayanan jasa dari Kepanduan. Pemanduan memiliki dua standar kinerja menurut Keputusan Direktur Jenderal Perhubungan Laut Nomor : UM.002/38/18/DJPL.11, yang pertama adalah waiting time yang merupakan waktu tunggu sejak kapal melakukan labuh atau sejak kapal siap berangkat dari dermaga, hingga Pandu naik ke kapal. Standar dari waiting time adalah 1 jam. Kemudian adalah approach time yang merupakan waktu yang digunakan sejak Pandu naik ke kapal, hingga kapal bersandar di dermaga atau kapal telah keluar dari wilayah suatu perairan, standar dari approach time adalah 2 jam. Penelitian ini membahas apakah jumlah Pandu yang standby dalam satu hari di perairan Gresik dapat mempengaruhi waiting time yang dimana waiting time Pandu tersebut diatas standar 1 jam ketika peneliti memberangkatkan kapal di jetty PT. Siam Maspion Terminal. Metode penelitian yang digunakan yaitu metode deskriptif kualitatif, sedangkan teknik pengumpulan data dengan cara wawancara, observasi dan dokumentasi selama peneliti melaksanakan penelitian sehingga dapat memperoleh data valid. Pada penelitian ini, peneliti sebagai instrumen utama, dengan teks wawancara dan telepon seluler milik peneliti sebagai instrumen lain.Teknik analisis data pada penelitian ini adalah yang pertama reduksi data, kemudian penyajian data, dan yang terakhir penarikan simpulan atau verifikasi. Hasil dari penelitian, jumlah Pandu yang standby dalam satu hari sebanyak 910 personil tidak memadai untuk melayani jumlah gerakan kapal sebanyak 39, karenakan jika jumlah gerakan dibagi dengan waktu pelayanan yaitu 2 jam yang dikalikan jumlah Pandu yang standby dalam sehari, akan ditemukan waktu pelayanan yang normal yaitu 2 hari yang akan mengakibatkan pihak Pandu kewalahan dalam melayani jumlah gerakan tersebut dan secara tidak langsung akan mengakibatkan waiting time Pandu akan melebihi standar satu jam. Solusi untuk mengatasi hal tersebut adalah menambah jumlah Pandu yang standby dalam satu hari menjadi 20 personil agar pelayanan jasa Pemanduan khususnya waiting time Pandu dapat memenuhi standar 1 jam.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Kata Kunci : Pemanduan, Pandu, waiting time.
Subjects: Skripsi > KALK
Divisions: Ketatalaksanaan Angkutan Laut
Depositing User: person person person
Date Deposited: 10 Oct 2022 02:04
Last Modified: 10 Oct 2022 02:04
URI: http://repository.pip-semarang.ac.id/id/eprint/4412

Actions (login required)

View Item View Item