KEGIATAN TRANSSHIPMENT DI PT. DIAN CIPTAMAS AGUNG DALAM PENGHITUNGAN CYCLE TIME

SANTOSO, FIRMAN PUTRA SETO (2022) KEGIATAN TRANSSHIPMENT DI PT. DIAN CIPTAMAS AGUNG DALAM PENGHITUNGAN CYCLE TIME. Diploma thesis, POLITEKNIK ILMU PELAYARAN SEMARANG.

[img] Pdf (551811337013K_PROSIDING_FULLTEXT)
551811337013K_PROSIDING_FULLTEXT.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (756kB) | Request a copy
Official URL: https://library.pip-semarang.ac.id

Abstract

Abstraksi – Cycle time adalah waktu yang dibutuhkan untuk menyelesaikan produksi satu muatan dari awal sampai akhir. Dengan mengetahui cycle time maka akan mudah untuk mengetahui kekurangan dari pengiriman barang atau jasa dan segera mungkin akan melakukan perbaikan. Didalam cycle time pada kegiatan transhipment terdapat suatu proses untuk mencapai hasil akhir. Penelitian ini menjelaskan cara menghitung cycle time pada kegiatan transshipment, lalu untuk mengetahui faktor�faktor yang menjadi hambatan yang terjadi saat penghitungan cycle time pada kegiatan transshipment dengan menggunakan metode deskriptif kualitatif dengan melakukan observasi, wawancara, dan studi pustaka. Hasil penelitian disimpulkan bahwadalam penghitungan cycle time pada kegiatan transshipment terdapat berbagai proses dan dengan menggunakan sistem cycle time perusahaan dapat mengetahui kekurangan dalam pengiriman barang atau jasa dan dapat melakukan perbaikan dengan sesegera mungkin. Dalam penghitungan cycle time terdapat beberapa hambatan yang terjadi yaitu seperti rusaknya alat bantu yang berada di jetty serta waiting assist tug yang dapat menghambat kelancaran kegiatan transshipment. Saran penulis terhadap penelitian yang dibahas adalah menambah armada assist tug dalam kegiatan transshipment serta memperbaiki alat bantu yang digunakan untuk menunjang kelancaran kegiatan transshipment.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Kata Kunci : Cycle time, Kegiatan Transshipment, Tug boat, Tongkang.
Subjects: Prosiding > KALK
Divisions: Ketatalaksanaan Angkutan Laut
Depositing User: person person person
Date Deposited: 29 Sep 2022 07:24
Last Modified: 29 Sep 2022 07:24
URI: http://repository.pip-semarang.ac.id/id/eprint/4295

Actions (login required)

View Item View Item