MAHARDIKA, INSANTO (2022) IMPLEMENTASI KESEHATAN DAN KESELAMATAN KERJA SAAT PELAKSANAAN TANK CLEANING DI MT. BULL SULAWESI. Diploma thesis, POLITEKNIK ILMU PELAYARAN SEMARANG.
Pdf (551811116547N_PROSIDING_FULLTEXT)
551811116547N_PROSIDING_FULLTEXT.pdf Restricted to Repository staff only Download (392kB) | Request a copy |
Abstract
Abstrak- Keselamatan dan Kesehatan Kerja adalah sebuah program sebagai bentuk perlindungan keselamatan jiwa dan Kesehatan tubuh secara fisik, mental dan sosial manusia untuk mendukung sebuah produktifitas kerja serta meningkatkan kesejahteraan kerja secara optimal. Pada pelaksanaan penelitian, peneliti menyoroti kegiatan tank cleaning yang akan diangkat sebagai objek penelitian, dikarenakan terdapat sebuah temuan bahwa dalam rangkaian pelaksanaan tank cleaning tersebut masih ditemukan beberapa kecelakaan kerja yang menjadi sumber permasalahan Sebagai studi kasus, peneliti merumuskan beberapa pemasalahan seperti bagaimana implementasi program tersebut, mengapa kecelakaan kerja masih terjadi, dan upaya apa yang dilakukan untuk meminimalisir kecelakaan kerja tersebut. Dalam penyusunan, peneliti menggunakan pendekatan kualitatif karena data yang akan disajikan adalah data-data yang diperoleh dari observasi, wawancara, dan dokumentasi (triangulasi) secara langsung terhadap objek penelitian. Penyajian data dituangkan secara deskriptif terhadap data yang dimiliki dan didukung oleh data gambaran mengenai situasi atau kejadian dari peristiwa yang dialami. Hasil penelitian yang dilakukan peneliti selama praktek di kapal MT. Bull Sulawesi, penerapan Keselamatan dan Kesehatan Kerja masih ditemukan kelemahan atau kekurangan pada alat pelindung diri (APD) yang tidak diterapkan dengan baik, keterbatasan persediaan pada sarung tangan, safety goggles, chin strap helm. Kelelahan (fatigue) yang dialami oleh para pekerja disebabkan sistem rotasi kerja yang tidak berjalan dengan baik, pelaksanaan kerja di dalam tangki melebihi waktu 8 jam, istirahat kerja yang kondisional. Kesehatan dan kebugaran fisik para pekerja yang kurang baik seperti faktor usia, obesitas, dan beberapa riwayat penyakit yang dialami oleh beberapa awak kapal MT. Bull Sulawesi
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Kata Kunci: Tank cleaning. Keselamatan dan Kesehatan Kerja |
Subjects: | Prosiding > Nautika |
Divisions: | Nautika |
Depositing User: | person person person |
Date Deposited: | 20 Sep 2022 07:25 |
Last Modified: | 20 Sep 2022 07:25 |
URI: | http://repository.pip-semarang.ac.id/id/eprint/4012 |
Actions (login required)
View Item |