MUKHAMMAD, JIMI ARIFIN (2020) ANALISIS PATAHNYA PISTON RING PADA MESIN INDUK DI MV. KT 05. Diploma thesis, POLITEKNIK ILMU PELAYARAN SEMARANG.
Pdf (531611206092 T_SKRIPSI_FULLTEXT)
531611206092 T_SKRIPSI_FULLTEXT.pdf Restricted to Repository staff only Download (33MB) | Request a copy |
|
Pdf (531611206092 T_SKRIPSI_OPEN_ACCESS)
531611206092 T_SKRIPSI_OPEN_ACCESS.pdf Download (18MB) |
Abstract
ABSTRAKSI Mukhammad Jimi Arifin, 2020, NIT : 531611206092 T, “Analisis Patahnya Piston Ring pada Mesin Induk di MV.KT 05” skripsi Program Studi Teknika, Program Diploma IV, Politeknik Ilmu Pelayaran Semarang, Pembimbing I: Dwi Prasetyo, M.M., M. Mar. E. Pembimbing II: Sri Suyanti SS.,Msi. Piston ring berfungsi sebagai penyekat antara piston crown dengan dinding silinder pada main engine agar tekanan kompresi tidak bocor dan pelumas di dalam sump tank tidak ikut naik ke ruang pembakaran. Penelitian ini didasarkan pada pengalaman penulis diatas kapal saat kapal berlayar dari Padang menuju Dumai. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui faktor penyebab patahnya piston ring pada mesin induk di MV.KT 05. Metode penelitian dalam skripsi ini adalah deskriptif kualitatif. Sumber data diambil dari data primer dan sekunder. Observasi, wawancara dan dokumentasi merupakan teknik pengumpulan data yang digunakan sehingga didapatkan teknik keabsahan data. Data yang sudah teruji keabsahannya dianalisis dengan menggunakan fishbone diagram dan USG (Urgency, Seriousness, Growth). Hasil penelitian menyimpulkan bahwa penyebab utama patahnya piston ring pada mesin induk di MV.KT 05 adalah kurangnya pelumasan di dalam cylinder dan dampak yang diakibatkan dari patahnya piston ring adalah suhu gas buang mesin induk meningkat dan tekanan kompresi di dalam silinder menurun, serta upaya yang dilakukan untuk mengatasi permasalahan tersebut adalah dengan cara menambah pelumasan di dalam silinder.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Kata kunci : Mesin Induk, Piston ring. |
Subjects: | Skripsi > Teknika |
Divisions: | Teknika |
Depositing User: | Admin Admin Admin |
Date Deposited: | 24 Nov 2020 02:50 |
Last Modified: | 24 Nov 2020 02:50 |
URI: | http://repository.pip-semarang.ac.id/id/eprint/2899 |
Actions (login required)
View Item |