UPAYA PENANGANAN PENCEMARAN MINYAK GUNA MENINGKATKAN KINERJA OPERASIONAL KAPAL MT. MEDELIN WEST

JONINDO, AKIRA W (2019) UPAYA PENANGANAN PENCEMARAN MINYAK GUNA MENINGKATKAN KINERJA OPERASIONAL KAPAL MT. MEDELIN WEST. Diploma thesis, POLITEKNIK ILMU PELAYARAN SEMARANG.

[img] Pdf (51145154N_SKRIPSI_FULLTEXT)
51145154 N_Skripsi_Full_Text.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (8MB) | Request a copy
[img]
Preview
Pdf (51145154N_SKRIPSI_OPEN_ACCESS)
51145154 N_Open_Acces.pdf

Download (8MB) | Preview
Official URL: http://www.library.pip-semarang.ac.id

Abstract

ABSTRAKSI Jonindo Akira Wijaya ( 51145154 N ), “Upaya Penanganan Pencemaran Minyak Guna Menunjang Kegiatan Operasional di Kapal MT. Medelin West”, Pembimbing 1 : Capt. H. Moh. Aziz Rohman, M.M, M.Mar, Pembimbing II : Purwantono, S.Psi, MPd Dalam rangka penanganan dan pencegahan pencemaran akibat tumpahan minyak, IMO (International Maritime Organisation) telah membuat aturan-aturan yang harus dilaksanakan di dalam dunia pelayaran Internasional. Dalam skripsi ini penulis menentukan perumusan masalah (1) Hal-hal apa saja yang menyebabkan penanganan tumpahan minyak pada waktu kegiatan operasional di kapal MT.Medelin West tidak optimal ? (2) Apa saja akibat yang akan terjadi jika penanganan tumpahan minyak tidak optimal ? (3) Tindakan-tindakan apa saja yang harus dilakukan untuk mengoptimalkan penanganan tumpahan minyak ? Landasan teori dalam penulisan ini berdasarkan peraturan-peraturan yang terdapat pada Marine Pollution 73/78 terutama Annex I tentang pencegahan dan penanganan pencemaran akibat tumpahan minyak dari kapal, serta buku-buku yang mengenai pencegahan dan penanganan pencemaran dari atas kapal maupun buku-buku peraturan yang lain. Dalam penelitian ini digunakan metode deskriptif dan fishbone analysis. Yang bertujuan untuk meningkatkan kesadaran crew dalam upaya penanganan tumpahan minyak. Dari hasil penelitian didapati bahwa upaya penanganan pencemaran akibat tumpahan minyak di MT.Medelin West tidak optimal. Tidak optimalnya penanganan pencemaran akibat tumpahan minyak dikarenakan oleh kurangnya pemahaman terhadap tugas masing-masing awak kapal yang tertera di dalam SOPEP, sehingga menyebabkan proses penanganan pencemaran akibat tumpahan minyak menjadi lambat dan tidak terkoordinir, tidak disiapkannya peralatan SOPEP sebelum kegiatan bongkar muat mengakibatkan SOPEP di atas kapal tidak berjalan secara optimal, kurangnya perawatan dan pengadaan alat-alat SOPEP di atas kapal karena jarang diadakan pengecekan terhadap jumlah alatalat SOPEP yang ada di atas kapal yang terdapat di SOPEP store. Berdasarkan hasil dari penelitian dapat disimpulkan bahwa upaya penanganan pencemaran akibat tumpahan minyak di MT.Medelin West tidak optimal. Upaya yang telah ditempuh oleh perusahaan maupun nakhoda agar awak kapal terampil adalah dengan meningkatkan latihan-latihan sesuai keadaan yang sebenarnya, pengarahan dalam safety meeting, serta memenuhi peralatan operasional kapal sesuai ketentuan. ABSTRACT Jonindo Akira Wijaya, 2019, NIT : 51145154 N, “Oil Pollution Handling Efforts to Increase Operational Performance In MT. Medelin West” , 1st Supervisor : Capt. H. Moh. Aziz Rohman, M.M, M.Mar. And 2nd Supervisor : Purwantono, S.Psi, MPd In the framework of handling and pollution prevention due to oil spills, IMO ( International Maritime Organisation ) make rules that must be implemented in the world of shipping International. In this thesis the author determines formulation of the problem (1) Whatever causes it handling oil spills during operational activities in the vessel MT. Medelin West not optimal ? (2) What will happen if handling oil spills not optimal ? (3) What actions should be taken to optimize handling oil spills ? The basis of this writing theory based on regulations contained in Marine Pollution 73/78 especially Annex 1 about prevention dan handling pollution due to oil spills from the vessel. In this research used method descreptive and fishbone analysis. The purpose for increase awareness crew for efforts to handle oil spills. From the results of the study get a conclusion that effort handling pollution due to oil spills in the vessel MT. Medelin West not optimal. Not optimal because crew lack of understanding on duty contained in SOPEP so that cause process handling oil spill become slow and not coordinated. SOPEP equipment not prepare before loading and discharge activities result in SOPEP in the vessel not walking optimally. Lack of care and procurement equipment of SOPEP on the vessel because rarely checked to the amount SOPEP equipment in the store. Based on the results of the study can be concluded that effort handling oil pollution in the vessel MT. Medelin West not optimal. Effort that have been taken by company or Captain so as crew skilled is improve exercise, safety meeting briefing and make complete ship operational equipment.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Kata kunci : Pencemaran, operasional Keywords : Pollution, operational, descreptive, fishbone analysis
Subjects: Skripsi > Nautika
Divisions: Nautika
Depositing User: Unnamed user with email perpustakaan@pip-semarang.ac.id
Date Deposited: 16 Oct 2019 03:47
Last Modified: 16 Oct 2019 03:47
URI: http://repository.pip-semarang.ac.id/id/eprint/1734

Actions (login required)

View Item View Item