Identifikasi Kebakaran saat Proses Dry Dock di MT. Sanga Sanga

EGA, NOVIANDRA (2018) Identifikasi Kebakaran saat Proses Dry Dock di MT. Sanga Sanga. Diploma thesis, POLITEKNIK ILMU PELAYARAN SEMARANG.

[img] Text (PROSIDING)
02. PROSIDING.PDF
Restricted to Registered users only

Download (813kB) | Request a copy
Official URL: http://www.library.pip-semarang.ac.id

Abstract

Tujuan utama dalam proses dry dock kapal adalah untuk memperbaiki dan perawatan kondisi kapal agar kapal tetap optimal dalam operasinya. Dalam proses dry dock terdapat banyak resiko terjadinya kecelakaan salah satunya kebakaran, dan hal tersebut mengakibatkan kurang optimalnya proses dry dock. Kebakaran adalah reaksi antara tiga unsur yaitu panas, material, dan oksigen. Disini penulis akan mempelajari faktor-faktor penyebab kebakaran saat melaksanakan dry dock dan mencari upaya untuk mengatasi kebakaran itu sendiri. Dalam mencari faktor-faktor penyebab serta upaya pencegahannya sesuai observasi yang dilakukan, penulis menggunakan metode analisa data fishbone analysis dan metode fault tree analysis untuk menemukan upaya yang tepat dan efisien untuk mengatasi kebakaran. Hasil penelitian menunjukkan bahwa faktor penyebab kebakaran adalah adanya buruh atau pekerja yang kurang peduli dengan keselamatan dan keamanan area mereka bekerja, banyaknya alat pendukung yang tidak sesuai standar, dan kurangnya pengawasan selama pekerjaan. Upaya untuk mencegahnya dengan cara memberi hukuman terhadap pekerja yang kurang disiplin dalam bekerja dan memberi pengawasan selama jalannya proses dry dock. Sedangkan upaya yang dilakukan untuk mengatasi kebakaran adalah mengidentifikasi jenis kebakaran yang terjadi, memilih alat pemadam yang tepat, dan mengisolasi area kejadian kebakaran tersebut. Dari upaya yang dilakukan diharapkan dapat meminimalisir terjadinya kebakaran saat proses dry dock dan mengoptimalkan proses pengerjaan diatas galangan. Kata kunci: Analisis kebakaran, pekerja, dry dock.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Analisis kebakaran, pekerja, dry dock
Subjects: Prosiding > Nautika
Divisions: Nautika
Depositing User: Mr Agus Wahyudi
Date Deposited: 13 Feb 2019 08:20
Last Modified: 13 Feb 2019 08:20
URI: http://repository.pip-semarang.ac.id/id/eprint/1115

Actions (login required)

View Item View Item